MENU DISABILITAS

Jln. Syech Nawawi Al Bantani Blok Instansi Vertikal No.01 KP3B Curug Kota Serang
[email protected]
Kemenag Kabupaten/Kota

Berkerjalah Dengan Baik, Ikhlas, Tanggung Jawab Dan Bersyukur

Berkerjalah Dengan Baik, Ikhlas, Tanggung Jawab dan Bersyukur


  • Sabtu, 12 Feb 2022
  • 42 Views

Share this article

Kepala Kantor Saat foto bersama dengan dewan guru pelaksana pada kegiatan pembinaan dan silaturahmi Satker MAN 3 Lebak Foto : Kepala Kantor Saat foto bersama dengan dewan guru pelaksana pada kegiatan pembinaan dan silaturahmi Satker MAN 3 Lebak

Gunung kencana (Humas Kemenag Lebak) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebak seksi Pendidikan Madrasah mengadakan Pembinaan Satker Madrasah Aliyah Negeri 3 Lebak, dengan di hadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebak ( H.Badrusalam) Kepala Seksi Pendidikan Madrasah ( H.Ahmad Firdaus) Kepala MAN 3 Lebak  ( H.Wahyudin) Kaur TU MAN 3 Lebak (Ahmad Bukhori) dan peserta sebanyak 30 orang dewan guru dan Tenaga Tata usaha, bertempat kampung ciraweang Desa gunungkencana Kecamatan gunung kencana, (Kamis,10/02)

Kepala MAN 3  Lebak (H.Wahyudin), mengatakan tenaga pengajar berikut pelaksana 19 orang dengan 09 Rombel yang ada di madrasah ini, alhamdulilah masyarakat antusias untuk mengamanatkan anaknya di madrasah ini, dan  untuk anggaran peningkatan cukup signifikan 100 % mengadalkan dari Daftar Isinan Pelaksanaan Anggaran sedangkan untuk  status kepegawaian kami mohon di perhatikan mengingat semua pejuang madrasah 90% masih honorer, kedepan kami suport dan dukung kepemimpinan bapak untuk peningkatan kinerja madrasah lebih berkualitas, tegasnya

sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebak (H.Badrusalam) mengatakan, dalam pengelolaan madrasah utamakan kekompakan dan bersatu semua saling mengisi bersinergi dengan guru tenaga adminstrasi di madrasah ini, berikan contoh yang terbaik karna madrasah ini adalah marwahnya, berikan pencerahan yang baik , tolong jangan ada bermain dengan hoax ,sehingga madrasah menjadikan contoh suritauladan bagi masyarakat untuk peningkatan madrasah lebih berkualitas,  untuk itu bekerjalah dengan baik, ikhlas dan penuh dan jangan lupa bersyukur, tanggung jawab sehingga menjadi madrasah yang hebat dan bermartabat, harapnya.(Humas Kemenag Lebak)