MENU DISABILITAS
Tim Futsal MAN 1 Tangerang meraih juara III di Millineal Cup tingkat SMA/MA se Kabupaten Tangerang
MAN 1 Tangerang – Selamat dan sukses untuk team futsal Siswa MAN 1 Tangerang yang telah berhasil meraih juara III dalam event Millenial High School Competition 2022 Antar SLTA/MA Kabupaten Tangerang. Kegiatan yang diadakan oleh Pimpinan Millenial ini dilaksanakan pada tanggal 5 februari – 5 maret 2022 di lapangan futsal indoor Millenial.
Team futsal MAN 1 Tangerang pada event ini mendapatkan lima kali pertandingan. Pertandingan pertama MAN 1 Tangerang VS SMKN 8 dengan skor 5 – 0. Dalam pertandingan perdana ini kerjasama team yang dilaukakan oleh team futsal MAN 1 Tangerang sangat baik. Sehingga dapat mencetak 5 goal ke gawang SMKN 8.
Pertandingan kedua MAN 1 Tangerang VS SMAN 1 Kabupaten Tangerang. Team Fustal MAN 1 berhasil menang kembali dengan skor 3 – 1. Pertandingan yang ketiga pun MAN 1 Tangerang VS SMKN 4 Kabupaten Tangerang masih meraih kemenangan dengan skor 5 – 4. Team futsal MAN 1 Tangerang masih dengan baik menyelesaikan setiap pertandingan.
Team Futsal MAN 1 Tangerang mulai mendapatkan lawan yang cukup tanggung pada pertandingan yang keempat MAN 1 Tangerang VS SMAN 6 Kabupaten Tangerang. Team futsal MAN 1 Tangerang mengalami kekalahan dengan skor 5 – 4. Pada pertandingan yang kelima pun team futsal MAN 1 Tangerang kembali mendapatkan lawan yang sangat tanggung MAN 1 Tangerang VS Al-Hikmah. MAN 1 Tangerang kembali mengalami kekalahan dengan skor 2 – 11.
Hasil point yang di dapat dalam lima pertandingan oleh team futsal MAN 1 Tangerang adalah 9 Point. Sedangkan team futsal Al-Hikmah mendapatkan point 10 dan team futsal SMAN 6 mendapatkan point 10. Sehingga pada event Millenial High School Competition 2022 Antar SLTA/MA Kabupaten Tangerang MAN 1 Tangerang mendapatkan juara III