MENU DISABILITAS
Kemenag Tangsel
PAMULANG (Kemenag Tangsel) - Inspiratif, Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Pamulang, menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Mandiri bekerjasama dengan LPTQ Tangsel dan Puskesmas Pondok Cabe Ilir, Rabu (10/08/2022).
Kegiatan yang diadakan di aula LPTQ Tangsel ini dihadiri oleh Kepala KUA Pamulang, Khaerudin, Ketua Bidang Diklat LPTQ Tangsel, Muhammad Siddiq, Ketua Puskesmas Pondok Cabe Ilir dr. Yola Puspita Sari, Tim Kesehatan, dan seluruh Penyuluh Agama Islam non-PNS.
Kepala KUA Pamulang, Khaerudin, menuturkan kegiatan tersebut merupakan wujud komitmen bersama menindaklanjuti MoU Kemenag dengan Dinas Kesehatan dalam rangka meminimalisir resiko kesehatan dan menciptakan keluarga yang harmonis.
"Kami bekerjasama dengan LPTQ Tangsel karena dalam kegiatan ini juga diadakan Test Baca Tulis Alquran bagi calon pengantin yang diharapkan para catin bisa meningkatkan kemampuannya demi menggapai tujuan keluarga sakinah mawadah wa rohmah," terangnya.
Begitu juga dengan pemeriksaan kesehatan yang bekerjasama dengan Puskesmas Pondok Cabe Ilir.
"Pada kegiatan ini sekaligus dilakukan test pemeriksaan darah HIV dan Spilis," tambahnya.
Dirinya berharap kegiatan Bimbingan Perkawinan bagi ini dapat membantu para calon pengantin sebelum ke jenjang pernikahan.
"Ini inovasi kami di KUA kecamatan Pamulang, dan semoga akan menjadi contoh bagi KUA di seluruh Indonesia," tutupnya. (#af_m)