MENU DISABILITAS
107 Peserta Calon PPIH Kloter Tahun 1444H/ 2023 M Ikuti Tes CAT Tahap I
KEMENAG BANTEN - Sebanyak 107 peserta calon PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi mengikuti Computer Assisted Test (CAT) Tahap I di Aula Kanwil Kemenag Banten, Rabu 25 Januari 2023.
Hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Kabid PHU Provinsi Banten,Uesul Qorni serta Kadarisman, selaku Ketua Panitia Pelaksanaan Tes CAT tahap I.
"Seleksi ini dilaksanakan serentak se Indonesia dengan menggunakan sistem CAT berbasis android. Ujian ini dilaksanakan melalui beberapa tahap seleksi demi menyaring petugas haji yang kompeten dan kredibel. Hal ini demi menunaikan komitmen pemerintah untuk memberikan layanan terbaik kepada para tamu Allah," ucap Uesul Qorni dalam sambutannya jelang pelaksaan tes.
Sebelum tes CAT ini peserta telah melalui penyaringan seleksti tes administrasi. Hanya peserta yang dinilai kredibel, kompeten dan memenuhi persyaratan administasi yang bisa lolos ke tes tahap selanjutnya.
"Yang menentukan kelulusan adalah bapak/ibu peserta ujian sendiri. Tidak ada kekhususan untuk siapapun." tutup Uesul Qorni. (Humas)